Mental Pramuka Peduli Digembleng Tanggap Bencana

oleh -4 views
Untuk menggugah kepedulian gerakan Pramuka dalam bidang tugas kemanusiaan, anggota Pramuka Kwarcab Kabupaten Blora digembleng pelatihan Ubaloka. (Foto: Firmansyah)

beritaplatk, Blora- Untuk menggugah kepedulian gerakan Pramuka dalam bidang tugas kemanusiaan, puluhan  anggota Pramuka Kwarcab Kabupaten Blora digembleng pelatihan unit bantu pertolongan Pramuka (Ubaloka).

 

Peserta pelatihan melibatkan Pramuka Penegak dan Pandega, dilengkapi Anggota Pramuka Peduli (Pramuli) Kwarcab Kabupaten Blora, di aula Batalyon Infanteri 410 Blora, Minggu (12/12/2021).

 

“Ubaloka dibentuk untuk menyalurkan, mengarahkan, membina dan mengembangkan potensi Gerakan Pramuka,” ujar Slamet Pamudji selaku ketua Kwarcab Blora.

 

Menurut Slamet, Pramuka Penegak dan Pandega yang berkemampuan diarahkan dalam usaha pertolongan dan tugas tugas kemanusiaan.

Slamet Pamudji mengaku, selama ini wilayah Blora masih aman dari bencana. Namun saat ini yang rawan terjadi yakni kebakaran dan banjir. Dengan adanya Ubaloka ini, tentu sangat membantu dalam penanganan dan pertolongan kecelakaan maupun musibah bencana alam.

 

“Saya berharap kepada peserta pelatihan Gladi Tangguh Ubaloka Kwarcab Blora untuk serius dalam mengikuti pelatihan ini. Dan ketika tiba saatnya ada bencana maupun kecelakaan di manapun dan kapanpun, telah siap, cakap dan tanggap serta dapat memberikan pertolongan secara cepat, tepat dan benar,” pintanya.

 

Sementara itu, kak Wahyu selaku pelatih menambahkan, Ubaloka ini hanya ada di Kwarda Jateng dan unit yang dimiliki oleh Dewan Kerja se- Kwarda Jateng. Gladi Tangguh ini juga merupakan pendidikan dan pelatihan bagi calon unit bantu pertolongan Pramuka dengan persyaratan tertentu.(*)

 

Baca Juga:  Hanya Satu Pelamar CPNS Formasi Disabilitas di Jepara Lolos Administras

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *