Beritaplatk, Demak- Sebagai wujud komitmen dan kepedulian mendongkrak ekosistem positif wirausaha bagi kelompok tani ternak, Bupati Demak menyerahkan bantuan berupa 8 hingga 10 ekor sapi ke masing-masing gabungan kelompok tani.
Penyerahan dilakukan simbolis oleh Bupati Demak, dr. Hj. Eisti’anah, SE kepada perwakilan kelompok tani ternak di Balai Desa Banyumeneng, Kecamatan Mranggen belum lama ini.
Bupati demak mengatakan, program bantuan ini sebagai pendorong minat masyarakat untuk melakukan budidaya ternak sapi.
“Sebagai daya dukung kita kepada Gapoktan, selain menyerahkan sapi, kita juga menyediakan kandang, paket obat-obatan hingga beberapa kebutuhan pendukung lainnya, “ ujar bupati.
Bupati Demak mengaku, sebelumnya telah dilakukan budidaya ternak sapi rumanisia, sehingga melalui momen ini pihaknya ingin memaksimalkan potensi-potensi lainnya.
Bupati juga berpesan kepada para Gapoktan untuk selalu berkoordinasi dan bekerjasama dengan pihak terkait dalam mengembangkan usaha ternak sapi ini.
“Kerjasama, sinergitas antara pemerintah dan stakeholder terkait serta masyarakat akan menjadi strategi pemasaran sekaligus sebagai ranah edukatif untuk terus menggeliatkan beternak sehat, “ imbuhnya.
Ia berharap ke depan, budidaya peternakan harus didominasi kawasan lingkungan yang bersih dan sehat.
Dalam kunker tersebut Bupati juga meninjau pembangunan di bidang peternakan dan kesehatan hewan.(**)
Kelompok Tani Mranggen Terima Bantuan Sapi dari Bupati Demak
