Kyai Charis Menang Telak sebagai Ketua Tanfidiyah PCNU Jepara, Rivalnya Ngenes Hanya Kantongi Satu Suara

oleh -22 views
Rais Suriyah dan Ketua Tanfizdiyah PC NU Jepara terpilih didampingi perwakilan dari PBNU KH Mujib Qulyubi. (Foto: Ist)

Beritaplatk, Jepara- Penyelenggaran Konferensi Cabang (Konfercab) NU Kabupaten Jepara di Pondok Pesantren Rodhotul Mubtadiin, Balekambang, Kecamatan Nalumsari berakhir anti klimaks. Hal itu setelah KH Charis Rohman sebagai calon Ketua Tanfizdiyah PCNU mendapatkan suara telak.

Dari 16 majelis wakil cabang (MWC) se- Kabupaten Jepara, Kiai Charis mendapatkan 15 dukungan. Sedangkan H. Anas Arba’ani hanya mendapatkan 1 dukungan MWC. Sehingga secara aklamasi, Kiai Charis melenggang menjadi Ketua Tanfizdiyah PCNU Jepara masa khidmat 2021-2026.

Untuk posisi Rais Suriyah PCNU Jepara, diduduki oleh KH Hayatun Nufus Abdullah Hazdiq. Proses pemilihan Rais Suriyah ini diwarnai kejadian unik, karena sebenarnya yang terpilih menjadi Rais Suriyah adalah KH Ma’mun Abdullah Hazdiq.

Dari lima tim AHWA yang bertugas memilih Rais Suriyah adalah KH Ma’mun Abdullah Hazdiq, KH Hayatun Nufus, KH Masduki Ridwan, KH Ubaidillah Noor, dan KH Noor Rohman Fauzan.

“Semoga dengan terpilihnya Gus Yatun pada konfercab tahun 2021 ini bisa mengembalikan supremasi Syuriyah sebagai pengendali kebijakan. Sedangkan ketua tanfidziyah bisa melaksanakan program kerja secara terencana dan terukur”, kata Zakariya Anshori, Ketua LTN PCNU 2010-2015.(**)

Baca Juga:  Antisipasi Jeratan Hukum, Bupati Blora Libatkan Aparat Hukum Kawal Pembangunan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *